Merosotnya EUR ini lantaran
ketidakpastian paket penghematan yang diperlukan Yunani untuk
mengamankan bantuan internasional. Setelah menyerahkan rancangan paket
penghematan kepada parlemen pada hari Senin kemarin, pemerintah Yunani
masih harus berjuang untuk mendapatkan persetujuan dalam voting parlemen
selanjutnya pada Rabu mendatang.
Dan persetujuan atas reformasi dan
pemangkasan anggaran tahunan 2013 sangat penting karena hal itu untuk
menjamin pengucuran dana bantuan internasional senilai €31,5 milyar yang
telah tertunda sejak musim panas lalu.
Euro kini tercatat bergerak di area $1.2784 setelah hanya menguat ke level tinggi $1.2803, lebih rendah bila dibanding level tinggi hari Senin kemarin yang mencapai $1.2842. Dari sisi teknikal, penembusan EUR terhadap indikator moving average MA-200-hari mengindikasi masih akan berlanjutnya penurunan Euro dalam jangka pendek.
No comments:
Post a Comment